Dynamic Blinkie Text Generator at TextSpace.net

Jumat, 27 Mei 2011

Liburan Di Indonesia

Pagi yang cerah di Rumahku. Perkenalkan, namaku Miya Chan. Aku tinggal di Nagasaki, Jepang. Hari ini pertama aku liburan kenaikan kelas. Sekolahku adalah SD SUGINOKI. Rencananya Minggu ini aku dan sahabatku akan melakukan perjalanan yang sangat jauh. Yup, kami akan pergi ke luar negri. Lebih tepatnya ke Indonesia. Aku ke Indonesia bersama sahabatku. Dia bernama Bella.

   
Hari demi hari pun berlalu. Besok aku ke Indonesia naik pesawat kepunyaan Bella. Hari ini aku beli snack yang banyak untuk besok. Siang pun berlalu. Waktunya tidur yang nyenyak buat besok. Besoknya.. kami sudah siap berangkat. Kami akan menginap selama 6 hari 5 malam.
     Aku baca do’a sebelum pesawat terbang. Dan akhirnya kami terbang! Selama 10 jam di perjalanan akhirnya kami sampai di Indonesia. Kami menginap di Hotel bintang 4. Karena hari sudah malam jadi hari ini kami ke Monas saja liat kembang api. Kami pergi bertiga sama sopirnya Bella. Naik mobilnya Bella juga. Saat sudah sampai Monas, kami melihat kembang api yang sangat besar dan bunyinya seperti bom. Setelah itu kami membeli bando. Aku beli bando bewarna ungu, sedangkan Bella bewarna biru. Kulihat Bella sudah menguap. Kuputuskan untuk pulang saja.
     Hufth.. kemarin seru sekali. Hari ini kami akan ke Taman Mini Indonesia Indah. Ku lihat disana banyak rumah adat. Lalu aku ke PUSPA IPTEK . aku dan Bella naik sepeda yang jalan di tali. Huah.. menegangkan tetapi sangat seru. Saat itu kami bertemu anak yang bernama Fira. Kami pun berbincang bincang sangat lama. Tanpa di sadari hari sudah sore. Kami pun pulang ke rumah. Di perjalanan kami beli kue putu. Namanya yang aneh membuat kami penasaran. Tetapi rasanya yang TOP membuatku ketagihan!
     Hari ketigaku di Indonesia. Kami hari ini ke Ancol. Kami pun ke Dufan. Disana seru! Kami naik kora-kora, niagara gara, tornado, dan lain lain. Lalu kami ke SeaWorld lihat ikan ikan yang lucu lucu sampai yang ganas ganas. Lalu kami nonton 4D. Kali ini di 4D filmnya film Kura-kura. Seru sekali. Sampai sampai kita teriak teriak. Lalu kami beli minum yang segar. Karena tenggorokan kami sudaah kering saat nonton 4D karena kami teriak teriak. Dan kami pun pulang.
     Hari ini kami mau ke Ocean Park. Aku ini perenang yang handal. Kelas 5 aku juara 1 renang se-sekolah. Lalu kami ke kolam arus. Orang orang pada teriak tiga.. dua.. satu.. tapi kami tidak mengerti bahasa Indonesia. Ternyata arus tinggi! Kami teriak teriak seakan ada tsunami. Lalu perut kami terasa lapar. Dan kami beli makanan disana. Selesai berenang jam 10. Kami langsung pergi ke Mekar Sari. Masa kami melihat melon berbentuk kotak! This Amazing.. setelah itu kami pulang jam 4 sore. Kami putuskan untuk belanja makanan khas Indonesia. Dan pastinya aku beli kue putu. Kulihat Bella mebawa banyak plastik yang berisi kue rangi. Katanya dia penasaran dan dia diberi tester kue rangi. Katanya rasanya enakkk sekali..  dan kami pun pulang ke hotel dan beres beres pakaian kami. Karena besok kami sudah mau pulang.
     Hari ini aku pulang ke Jepang. Aku sudah kangen sama Papa, Mama, dan Adikku. Tapi katanya pesawat Bella belum datang. Akhirnya kami menunggu di hotel sambil nonton SpongeBob SquarePants. Tiba-tiba Bella di telpon kalau pesawatnya sudah sampai Jakarta. Mereka pun pulang dengan selamat. Saat pulang, dirumah aku disambut oleh orang tua dan adikku. Mereka bilang mereka kangen kepadaku. Dan karena hari sudah larut, aku putuskan untuk besok pagi saja buka oleh olehnya. Dan akupun tidur lelap. Bagiku, jalan jalan kali ini sangat seru..!! kapan ya aku bisa ke Indonesia lagi? 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar